Sumatera Utara

BEM Nusantara Sumatera Utara Apresiasi Kinerja Polisi

×

BEM Nusantara Sumatera Utara Apresiasi Kinerja Polisi

Sebarkan artikel ini
Bem Nusantara,

LenteraInspiratif.id | Medan – Sekretaris Daerah BEM Nusantara Sumatera Utara Muhammad Sardani mengapresiasi Kapolres Binjai Polda sumut AKBP Ferio Sano Ginting S.H, S.I.K Jajaran Polres Binjai Polda Sumut (28/12/22).

Diketahui bahwa dari 19 Polres di Sumatera Utara yang meraih Predikat Kepatuhan dan Opini Pelayanan Publik yang cukup baik. Tujuh Polres masuk dalam kategori A dengan Opini Pelayanan Publik Kualitas Tertinggi dan 12 Polres lainnya masuk dalam Kategori B dengan Opini Pelayanan Publik Kualitas Tinggi.

Survei Ombudsman Sumut tahun 2022, Polres Binjai menempati nilai tertinggi Predikat Zona Hijau Kategori A Opini Pelayanan Publik Kualitas Tertinggi, yakni dengan nilai 95,63

BEM Nusantara Sumatera Utara Melalui Sekretaris Daerah BEM Nusantara Sumatera Utara Muhammad Sardani memberikan apresiasi terhadap Polres Binjai dalam upaya peningkatan pelayanan kepatuhan standar pelayanan publik.

Ia berharap agar ke depannya hasil penilaian tersebut dapat terus ditingkatkan lagi ke arah yang lebih baik oleh Polres Binjai

Selain itu, ia juga mengatakan penilaian kepatuhan sangat perlu dilakukan untuk melihat kemampuan, keberhasilan dan kekurangan badan publik dalam proses pengembangan lembaga pelayanan publik agar semakin efektif, akuntabel, dan transparan. (Ra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *