Lenterainspiratif.id | Lamongan – Kejadian tragis terjadi di Desa Bedingin, Kecamatan Sugio, Lamongan. Seorang kakek berusia (72) Saridjo, tewas terpanggang saat membakar jerami di sawahnya pada Kamis (19/9/2024).
Menurut keterangan Kasi Humas Polres Lamongan, Ipda M. Hamzaid, insiden ini bermula ketika korban membakar jerami di sawahnya.
“Benar, kami awalnya mendapat informasi berupa kiriman video orang terbakar di Desa Bedingin. Setelah kami cek ternyata benar ada warga yang terbakar saat membakar jerami di sawahnya,” ujar Hamzaid. Jum’at (20/9/2024).
Hamzaid menjelaskan bahwa api yang membakar jerami terkena angin kencang dan membesar. Korban berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun tidak sadar sudah berada di tengah kumpulan asap hingga membuatnya sesak napas dan terjatuh.
“Korban berusaha memadamkan api karena takut apinya merembet ke ladang tetangga,” tambahnya.
Saksi mata yang melintas di jalan melihat ada yang bergerak di tengah kobaran api sambil berteriak meminta tolong. Mereka berusaha membantu memadamkan api, namun korban sudah tidak bernyawa dan mengalami luka bakar hingga 90 persen.
Pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan tidak menghendaki dilakukan proses hukum lebih lanjut.
“Pihak keluarga tidak menghendaki dilakukan autopsi dalam dan sanggup membuat surat pernyataan yang berisi menerima kejadian tersebut sebagai musibah,” pungkas Hamzaid. (Suf)