Tips

Wajib Dicoba, 5 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Anda Berhenti Merokok

Berhenti merokok
Gambar ilustrasi

Lenterainspiratif.id | Tips – Berhenti merokok memang bukanlah perkara yang mudah. Terlebih jika sudah terbiasa atau bahkan telah menjadi candu.

Seperti yang kita tahu, bahwa sebagian orang bisa menghisap beberapa batang rokok setiap harinya. Tak ayal jika seseorang akan mengalami kesulitan jika harus menghentikannya seketika.

Bahkan, dalam banyak kasus, seseorang baru bisa berhenti merokok justru ketika ia didiagnosa mengalami penyakit serius, seperti kanker dan sejenisnya.

Padahal sebenarnya ada cara ampuh untuk berhenti merokok, di antaranya;

1. Ganti nikotin dengan hal lain

Mengganti nikotin dengan cara lain, merupakan opsi yang cukup efektif. Biasanya orang-orang menggantikannya dengan mengonsumsi permen, permen karet, atau rambut nenek. Bisa juga dengan menggunakan semprotan hidung atau inhaler.

2. Hindari pemicu keinginan merokok

Tentu hal mendasar yang harus dilakukan ialah menghindari segala hal yang dapat memicu keinginan merokok. Seperti terlalu sering nongkrong dengan circle perokok. Atau jika meminum kopi juga meningkatkan keinginan untuk merokok, maka sebaiknya hindari juga mengonsumsi kopi.

3. Tunda keinginan merokok

Jika sulit untuk menghindari pemicunya, maka sebaiknya tunda keinginan tersebut. Kamu bisa melakukannya dengan cara mengalihkan fokusmu. Misal, dengan berolahraga, mengerjakan tugas yang sempat tertunda atau belum selesai.

4. Lakukan relaksasi

Kebanyakan orang memutuskan merokok ketika dirinya mengalami stres, banyak beban pikiran, tugas, dan sejenisnya. Sehingga, saat kondisi tersebut dirasa sedang terjadi, maka sebaiknya lakukan relaksasi pada diri sendiri. Misalnya, dengan mendengarkan musik favorit, olahraga, atau meditasi.

5. Konsultasikan pada dokter

Tentu saja, cara terakhir yang paling efektif untuk dilakukan ialah dengan cara konsultasi pada dokter. Selain bisa mengerti lebih jauh tentang penyebab dan gejala apa saja yang membuat seseorang kecanduan nikotin, cara ini juga dapat membantu untuk mengatasi kebiasannya merokok. (Met)

Exit mobile version