Maluku UtaraPeristiwa

Sebanyak 35 Calon Anggota LMND Kota Ternate Mengikuti PDO

LMND Kota Ternate,
Sebanyak 35 Calon Anggota LMND Kota Ternate Mengikuti PDO

Lenterainspiratif.id | Ternate – Terus Konsolidasi untuk meningkatkan Ideologi serta memperluas basis para Anggota Eksekutif Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (EK-LMND) Ternate, kembali melaksanakan Pendidikan Dasar Organisasi (PDO) secara serentak LMND se-Indonesia.

Hal tersebut sesuai dengan arahan Eksekutif Nasional LMND (EN-LMND) melalui instruksinya, perbanyak pengkaderan dan perkuat ideologi di tingkat Wilayah hingga kabupaten/kota se-indonesia, dengan dalam kurung waktu 1 bulan penuh yakni bulan September 2023.

Di ketahui, untuk perekrutmen Calon Anggota (CA) Baru EK-LMND Ternate tahun 2023 sebanyak 35 orang peserta yang secara langsung mengikuti PDO. Sementara PDO tersebut di laksanakan selama 3 hari, mulai dari Jumat (29/09/2023) s/d Minggu (01/10/2023).

Ketua Panitia PDO, Sofian Tuandali, kepada awak media, mengatakan penguatan pandangan berfikir dan meningkatkan kualitas berfikir anggota dalam sebuah organisasi itu memang sangat lah penting.

Dengan begitu, kata Sofian, di kesempatan tersebut LMND Kota Ternate telah melakukan perekrutmen terhadap Calon Anggota Baru demi meningkatkan kekuatan dalam sebuah organisasi.

Sementara, Sekertaris Panitia PDO, Fajri Hasim, menqmbahkan dengan hadirnya Calon Anggota tersebut lebih memperkuat kekuatan organsiasi LMND dan terus memperluas Ideologi bersama.

“Kekuatan anggota PDO saat ini sebanyak 35 orang, dengan adanya 35 anggota tersebut bisa lebih memperkuat kekuatan organsiasi,” ucap Aji sapaan akrab Fajri.

Terpisah, Ketua Departemen Pengembangan Organsiasi (DPO), Rian Tuandali, mengatakan sebagai pengurus Kota LMND Ternate sangat mengapresiasi kinerja panitia PDO serta kawan-kawan tingkatkan Komisariat, yang telah bersama-sama untuk menggalang basis di masing-masing lintas Kampus yang ada di kota Ternate.

Rian pun menegaskan kepada seluruh pengurus serta kawan-kawan di tingkat komisariat, agar usai dari PDO seperti ini kembali untuk di lakukan pengawalan secara Full agar penerus Sultra Merah, berbintang kuning, dengan Kiri terkepal tersebut dapat pematangan ideologinya lebih kuat nantinya. (TT).

Exit mobile version