kuliner

Resep Soto Kudus yang Gurih dan Menghangatkan

soto kudus
Soto kudus

Cara Membuat:

  1. Potong ayam menjadi empat bagian. Didihkan air secukupnya, masukkan ayam bersama lengkuas, daun salam, serai, dan bumbu halus. Rebus dengan api kecil hingga ayam lunak.
  2. Angkat ayam, tiriskan hingga kering. Didihkan kembali kaldu dengan api kecil. Tambahkan kecap manis. Masak hingga mendidih lalu angkat.
  3. Goreng ayam dalam minyak panas hingga agak kering. Angkat dan suwir-suwir dagingnya.
  4. Penyajian: Taruh tauge, suwiran ayam, dan pelengkap lainnya dalam mangkuk saji. Siram dengan kaldu panas dan sajikan.

Tips:

  • Pilih ayam kampung yang muda dan gemuk agar kuahnya sedikit berminyak dan gurih.
  • Ayam untuk soto juga bisa tidak digoreng, setelah ditiriskan bisa langsung disuwir-suwir dagingnya.
  • Pelengkap soto bisa dipilih sesuai selera, seperti sate telur puyuh, perkedel kentang, atau sate jeroan ayam.

Selamat mencoba resep Soto Kudus ini di rumah! Nikmati kelezatannya bersama keluarga tercinta.

Exit mobile version