LenteraInspiratif.id | Surabaya – Kecelakaan beruntun terjadi di melibatkan satu mobil dan dua motor di Jalan Menur Pumpungan, Surabaya, Sabtu (18/11/2023). Insiden ini diduga pengemudi mobil yang masih berusia 16 tahun kurang hati-hati.
Insiden ini bermula saat A (16) memacu mobil Innova putih dengan nopol L 1157 OA dari arah timur menuju ke barat. Saat itu, bocah asal Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya itu ditemani M (16).
“Iya, usianya masih 16 tahun,” ujar Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi, Sabtu (18/11/2023).
A yang saat itu mengemudi dengan kecepatan tinggi, tiba-tiba menyerempet motor honda beat yang dikendarai EN (38) dari arah berlawanan. Melihat dia menbrak seorang ibu-ibu, A kemudian mencoba melarikan diri.
Apesnya, A malah kembali menabrak P (56) yang saat itu mengendarai motor Honda Beat dengan nopol L 5298 MI. Warga Kelurahan Menur Pumpungan itu tewas di lokasi kejadian.
“Untuk korban, satu tewas dan satu luka di kepala, sedangkan pengemudi mobil dalam keadaan syok,” jelasnya.
Petugas kepolisian langsung melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Untuk korban EN dilarikan ke RS Haji untuk mendapatkan perawatan. Sementara korban meninggal telah dievakuasi ke RS Dr Soetomo.
“Pengemudi Toyota Innova yang masih di bawah umur pun digiring ke Polsek setempat dan barang bukti diamakan petugas kepolisian,” pungkasnya. (suf)