Jawa TimurPeristiwa

Mayat Bocah SMP Ditemukan Mengapung Di Sendang Silowo Tuban

Mayat Bocah SMP Ditemukan Mengapung Di Sendang Silowo Tuban
petugas saat lakukan olah TKP
Mayat Bocah SMP Ditemukan Mengapung Di Sendang Silowo Tuban
petugas saat lakukan olah TKP

Lenterainspiratif.id | Tuban – Dua jenazah pelajar di temukan mengapung di tempat wisata Sendan g Silowo, Dusun Santren, Desa Mandirejo, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, dua jenazah tersebut diketahui bernama Bagus Cahyo Nova Nugroho (14), pelajar SMP asal Desa Tambakboyo, Kecamatan Tambakboyo, Tuban dan Jafar Alghofari Fahmi (14), warga Desa Kinanti, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban, Selasa (18/5/2021).

Sebelum korban bersama dua orang temannya yang lain masuk ke dalam lokasi wisata yang sebenarnya tengah tutup. Dua korban dan satu temannya kemudian masuk ke dalam Sendang Silowo untuk berenang.

“Kita datang berempat dengan naik sepeda motor. Awalnya kita bertiga renang, kemudian saya naik duluan dan main hp di sini (di gubuk),” ujar Teguh Aditya (14), yang merupakan teman dari dua korban itu saat berada di TKP.

Setelah lama berenang Aditya naik terlebih dahulu dan bermain HP di sebuah gubuk sambil menunggu temannya yang lain. Namun tanpa ia sadari dua temannya tidak kunjung kembali, ia baru sadar setelah ada orang yang berteriak dan berkata ada orang sedang tertidur di air.

“Baru tau setelah ada yang bilang ada orang tidur di bawah. Itu terlihatnya karena kena sinar matahari,” tambahnya pelajar SMP tersebut.

Warga sekitar yang mendengar kabar adanya orang tenggelam itu pun berbondong-bondong mendatangi lokasi kejadian dan berusaha mengevakuasi korban yang sudah tidak bernyawa itu. Dua korban tersebut kemudian di bawa ke RSUD dr R Koesma Tuban untuk dilakukan pemeriksaan dan indetifikasi lebih lanjut.

“Tadi kita dapat laporan dari masyarakat adanya dua anak yang tenggelam di pemandian Silowo ini. Kini untuk korban kita evakausi dan dibawa ke kamar jenazah untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Dan pihak keluarga korban juga sudah ada yang kesini,” terang IPTU Ciput Abidin, Kapolsek Merakurak, Polres Tuban saat di TKP. ( man)

Exit mobile version