BisnisJawa Timur

Isu BBM Naik, Ini Harga Pertalite dan Solar di SPBU Mojokerto

Bbm naik, Harga Pertalite, Mojokerto,
SPBU di jalan Bypass, Jampirogo, Sooko, Mojokerto

 

Lenterainspiratif | Mojokerto – Pemerintah Pusat dikabarkan akan menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite dan solar besok, 1 September 2022. Meski begitu, sejumlah SPBU di Mojokerto masih belum menaikkan harga BBM.

Seperti yang dipaparkan Yudi Firtanto, pengawas SPBU di jalan Bypass Jampirogo Mojokerto yang mengatakan jika sampai saat ini pihaknya belum menerima instruksi untuk menaikkan harga BBM sehingga harga yang berlaku masih sama.

“Wacananya (harga BBM naik) memang ada cuman kapannya belum tahu. Nunggu kepres dari presiden,” ucapnya.

 

Adapun rincian harga BBM di SPBU Bypass Jampirogo diantaranya; BBM jenis Pertamax Turbo berharga Rp17.900 per liter, sementara harga Pertamax Rp 12.500 per liter.

 

Harga Pertamina Dex Rp18.900 per liter. Sedangkan, Dexlite berharga Rp17.800 per liter.

 

“Sementara Pertalite berharga Rp 7.650 per liter dan Bio Solar harganya Rp 5.150 per liter,” bebernya

Sementara itu, pengawas SPBU di jalan Bypass Meri Mojokerto, Galuh mengatakan jika kabar kenaikan BBM ini masih dalam taraf wacana. Pasalnya dirinya belum menerima sosialisasi dari PT Pertamina pusat. Oleh karenanya, pihaknya masih menerapkan harga lama.

 

“Kalau isu (BBM Naik) sudah dengar cuman masih wacana. Sampai saat ini belum kabar untuk kenaikan harga BBM,” ucapnya.

 

Menurut Galuh, dampak kenaikan harga BBM ini bisa memicu melambungnya sejumlah harga bahan pokok di tengah masyarakat.

“Ya menurut saya kalau BBM naik harga semua pasti naik,” tuturnya.

 

Sebelumnya, sinyal kenaikan harga BBM dipertegas oleh Menteri ESDM Arifin Tasrif. Dirinya menyebut pemerintah bakal segera mengumumkan kenaikan harga BBM jenis Pertalite dan Solar.

“Ya tunggu saja besok (pengumuman kenaikan harga BBM subsidi),” ungkap Arifin, dikutip dari Antara, Selasa (30/8/2022).

 

Meski dikabarkan bakal diumumkan hari ini (31/8/2022), namun sampai berita ini ditulis belum ada kepastian kenaikan harga tersebut. (Diy)

Exit mobile version