Lenterainspiratif.id | Kota Malang – Tembok pagar belakang kantor Kecamatan Blimbing roboh usai diterpa angin kencang dan hujan deras yang melanda Kota Malang pada Kamis (3/2/2022) sore. Tembok pagar yang roboh menimpa seorang wanita paruh baya hingga meninggal dunia.
Korban yakni Karlinah (62), warga Jalan Teluk Cenderawasih I, Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Sedangkan lokasi kejadian berada di Jalan Teluk Etna, Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing, Kota Malang.
Seorang saksi mata bernama Heru Margono menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu korban tengah berjalan dari arah timur menuju barat. Heru menduga korban habis dari rumah saudaranya yang berada tak jauh dari lokasi kejadian.
“Bu Karlin tadi sedang berjalan, tiba-tiba ada suara bruukk. Dan terdengar teriakan minta tolong. Saya kemudian keluar,” ujarnya, Kamis (3/2/2022) sore.
Mengetahui korban tertimpa tembok, Heru bergegas meminta bantuan dari warga lain agar dapat menolong korban. “Yang tertimpa pinggul kiri ke bawah. Saya dibantu empat orang, pakai linggis untuk bisa mengangkat tembok yang roboh,” bebernya.
Setelah berhasil dievakuasi, korban dibawa ke rumah saksi. Namun nahas, karena terlalu lama menunggu ambulan nyawa korban tidak dapat diselamatkan.
“Setelah berhasil diangkat saya bawa ke rumah. Kelamaan nunggu ambulans datang hingga nyawa korban tak tertolong. Meninggal saat berada di RS Persada,” bebernya.
Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, tembok pagar kelurahan memiliki panjang 12 meter dengan ketinggian sekitar 2 meter. Sedangkan bagian yang roboh separuh dari panjang tembok. Puing-puing tembok yang roboh juga menutup hampir seluruh akses jalan. ( suf)