Kriminal

Dirazia Petugas Gabungan, Satu PSK Lari Tanpa Busana

foto : ilustrasi.
foto : ilustrasi.

TUBAN – Petugas gabungan dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Tuban, TNI, dan Polisi menggelar razia. Kali ini, sasaran razia yang dilakukan oleh Satpol PP Tuban, berada di Kawasan Pasar Sapi, Kecamatan Jatirogo, Tuban. Pasalnya, tempat tersebut dijadikan mangkal oleh pekerja seks komersial (PSK) yang dibuka seminggu sekali.

Saat penggrebekan berlangsung, para PSK beserta pria hidung belang lari berhamburan. Bahkan, satu psk lari tanpa memakai busana alias telanjang.

Razia yang dilakukan oleh petugas gabungan itu, atas informasi dari masyarakat yang resah atas adanya prostitusi terselubung di tempat tersebut. Atas hal itu, petugas langsung menindaklanjutinya dengan melakukan razia.

“Ini memang berdasarkan laporan masyarakat. Di tempat pasar sapi ini disinyalir banyak PSK, “ungkap Joko Herlambang, Kasi Operasi dan Pengendalian (Opsdal) Satpol PP Pemkab Tuban, (04/10/2018).

Dalam razia itu, banyak PSK berhasil kabur ke arah hutan yang ada di dekat pasar sapi. Petugas yang melakukan pengepungan berhasil mengamankan tiga wanita dan satu laki-laki. Salah satu dari tiga wanita tersebut dalam kondisi telanjang.

“Tiga orang wanita PSK dan satu lelaki pelanggannya berhasil kita amankan. Mereka kemudian kita bawa untuk dilakukan pendataan dan pembinaan, “tandasnya. (rul)

Exit mobile version