Tips

Bikin Ngak Nyaman Ternyata Begini Cara Mengatasi Kulit Kepala Gatal

Berita tips, Kulit kepala gatal
Gambar ilustrasi

Lenterainspiratif.id | Tips – Banyak orang sering merasa terganggu dengan dengan rasa gatal di kulit kepala. Bagkan karena terlalu sering digarun bisa menimbulkan luka dan lecet di kepala.

Berikut ini Lenterainspiratif.id membagikan cara sederhana yang dapat Anda coba di rumah. Berikut cara mengatasi Kulit kepala gatal.

1. Atur Pola Makan

Salah satu penyebab kulit kepala gatal adalah, kebiasaan mengonsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak jenuh dan lemak trans, yang dapat menyebabkan kelenjar sebaceous dan menghasilkan lebih banyak sebum yang memperparah ketombe.

Tidak hanya itu, ketombe juga dapat timbul karena kekurangan vitamin B dan seng. Sebab vitamin B mengandung biotin yang membentuk dasar sel rambut. Serta Anda juga dapat mengonsumsi telur, oatmeal, pisang, dan kacang – kacangan untuk mencukupi kebutuhan vitamin B.

2. Lakukan Meditasi

Selain karena adanya kurap kulit kepala, stres juga dapat menjadi faktor penyebab kepala gatal. Lantaran stres dapat meningkatkan produksi hormon tertentu dan melepaskan senyawa penyebab inflamasi yang menimbulkan ketombe berlebih maupun bisa merusak kulit.

Diinformasikan dari laman Pinkvilla, bahwa menurut Dokter Kulit yang berbasis di New York, Lotika Singh menyarankan untuk melakukan yoga atau meditasi jika permasalahan ini disebabkan karena stres.

3. Aplikasikan Produk yang Sesuai Kebutuhan

Cara mengatasi kulit kepala gatal bisa dilakukan dengan memilih produk yang sesuai jenis rambut dan kulit. Selain itu, cara ini tentu dapat mengurangi efek samping seperti kulit kepala kering, hingga dampak negatif lainnya.

Selain itu, Anda juga dapat meminimalkan penggunaan semprotan dan gel rambut untuk mengurangi gatal maupun kurap kulit kepala.

4. Jangan Asal Keramas

Mencuci rambut terlalu sering dapat menghilangkan minyak alami yang dibutuhkan oleh rambut. Alhasil dapat memicu kulit kepala kering. Akan tetapi, jarang mencuci rambut juga dapat menyebabkan penumpukan kotoran, sebum, dan minyak yang dapat menimbulkan ketombe.

Untuk itu, Ada harus mengatur waktu keramas supaya tidak terlalu sering tetapi tidak jarang. Pastikan juga Anda mencuci rambut dengan bersih. (Arf)

Exit mobile version