Tips

5 Bahan Alami Untuk Mengatasi Jerawat

Mengatasi Jerawat

Mengatasi Jerawat

Tips Sehat | Lenterainspiratif.id – Jerawat merupakan salah satu masalah bagi banyak orang terlebih lagi wanita. Tumbuhnya jerawat tak hanya menimbulkan rasa nyeri, namun juga bekas yang sangat membuat tidak nyaman. Namun, ada beberapa cara menghilangkan jerawat yang ampuh dengan memanfaatkan bahan alami.

Sebelum mengetahui cara menghilangkan jerawat, sebaiknya seseorang perlu mengetahui terlebih dahulu penyebab timbulnya jerawat. Dikutip dari berbagai sumber, berikut adalah penyebab jerawat.

Adanya perubahan hormon
Masa pubertas
Perawatan kulit yang salah
Malas mencuci muka atau justru terlalu sering mencuci muka
Faktor keturunan
Penggunaan kosmetik yang salah
Efek penggunaan obat-obatan tertentu
Stres
Paparan debu dan polusi, dan lainnya.
Biasanya, jerawat akan kempis dengan sendirinya setelah beberapa hari. Tetapi tak jarang jerawat menimbulkan bekas yang susah pudar.

Berikut lima bahan alami yang dapat digunakan untuk mengatasi jerawat :

1. Minyak zaitun
Minyak zaitun sangat aman bagi kulit karena mengandung beragam vitamin seperti vitamin A, vitamin D, vitamin E, dan vitamin C.

Minyak zaitun dapat memby menghilangkan jerawat. Caranya, oleskan minyak zaitun ke area jerawat dan pijat dengan perlahan. Biarkan selama satu jam, lalu bilas dengan air dingin.

2. Madu
Menggunakan madu juga bisa jadi pilihan cara menghilangkan jerawat yang efektif. Madu mentah yang belum diolah diketahui lebih efektif menghilangkan jerawat. Caranya mudah, cukup oleskan madu dan pijat pada area yang ingin kamu hilangkan jerawatnya.

3. Lidah buaya
Lidah buaya merupakan tanaman tropis yang daunnya menghasilkan gel bening. Gel lidah buaya sering ditambahkan ke lotion, krim, salep, dan sabun.

Gel lidah buaya biasanya digunakan untuk mengobati lecet, ruam, luka bakar, dan kondisi kulit lainnya. Saat dioleskan ke kulit, gel lidah buaya dapat membantu menyembuhkan luka, mengobati luka bakar, dan melawan peradangan.

Untuk menghilangkan jerawat dengan lidah buaya caranya gosok gel dari tanaman lidah buaya dengan sendok. Lalu, oleskan gel langsung ke kulit yang bersih sebagai pelembab. Ulangi 1-2 kali per hari atau sesuai kebutuhan.

4. Cuka apel
Cuka apel dapat berfungsi sebagai disinfektan alami yang membantu menyeimbangkan tingkat pH tubuh.

Cara menghilangkan jerawat dengan cuka apel yaitu dengan mencampurkan cuka apel dengan air. Lalu, gunakan kapas untuk mengaplikasikannya. Diamkan selama 10 menit lalu cuci muka dan keringkan. Cara ini bisa dilakukan ini sekali sehari sampai untuk hasil yang optimal.

5. Lemon
Keampuhan lemon dalam mengatasi jerawat sudah tidak diragukan lagi, karena lemon mengandung banyak vitamin C yang baik untuk kulit.

Campurkan satu bagian air lemon dengan air secukupnya, lalu oleskan pada bekas jerawat. Biarkan selama 20 menit sebelum mencuci muka dan mengoleskan pelembab. ( Tim )

Exit mobile version