DaerahPolitik

Saat Jadi Bupati Trenggalek, Emil Bisa Selesaikan Masalah Infrastruktur

foto : emil elistianto dardak

Lumajang, Lentera Inspiratif.com
Emil Elistianto Dardak, calon wakil gubernur Jawa Timur dan juga orang yang pernah menjabat bupati Trenggalek ini mampu menyelesaikan persoalan infrastruktur yang ada di Trenggalek. Hal itu disampaikan oleh Emil sapaan akrabnya saat menghadiri rapat pemenangan pilkada Partai Golkar yang berada di Lumajang.

"Saat saya menjabat bupati, 80 persen jalan di Trenggalek dalam kondisi baik, "akunya, pada Jumat (13/04/2018).

Padahal, saat dirinya baru menjabat bupati, jalan yang berada di Trenggalek dalam kondisi rusak yang mencapai 60 persen. Namun, dalam waktu dua tahun, kondisi jalan rusak turun signifikan. Dan untuk tahun 2018, dirinya telah mengalokasikan anggaran Rp. 35 miliar untuk membangun jalan kabupaten antara Panggul – Munjungan. Karena jalan tersebut merupakan akses yang terhubung langsung dengan Provinsi Yogyakarta. Ironisnya, jalan itu tak pernah disentuh oleh pemerintah Trenggalek sebelumnya.

"Itulah salah satu keberhasilan selama saya menjabat Bupati Trenggalek, "tandasnya. (suf)

Exit mobile version