Peristiwa

Minibus Di Lumajang Ludes Terbakar Saat Diservis

Minibus, terbakar, servis
Poses pemadaman sebuah minibus di Lumajang
Minibus, terbakar, servis
Poses pemadaman sebuah minibus di Lumajang

Lenterainspiratif.id | Lumajang – Sebuah minibus ludes terbakar saat sedang diservis di bengkel yang ada di Jalan Slamet Riyadi, Tompokersan, Lumajang.

Diketahui, Minibus dengan nomor polisi N 1753 YS milik Huda, warga Desa Tumpeng, Tempeh.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, Kamis (27/1/2022). Terbakarnya minibus itu bermula saat karyawan bengkel milik Taufik memperbaiki filter mobil.

Tiba- tiba muncul percikan api dari mesin mobil dan langsung terjadi kebakaran pada mobil. Api dengan cepat merambat dan membakar keseluruhan mobil.

Petugas PMK Lumajang Muhammad Ikhwan mengatakan, Setelah mendapat laporan dari warga, sejunlah petugas PMK Lumajang langsung ke lokasi dan memadamkan kobaran api. Apesnya lagi, didalam mobil itu terdapat sejumlah surat berharga dan uang tunai yang turut ludes terbakar.

“Yang terbakar satu unit mobil serta surat surat kendaraan dan uang tunai yang berada didalam mobil,” ujar petugas Ikhwan.

Senda dengan Taufik, salah satu karyawan bengkel, Sugeng memaparkan, Kobaran api juga sempat merembet ke mesin kompresor, serta penyimpanan velg mobil di dalam bengkel milik Taufik itu.

“Percikan api dari mobil saat karyawan memperbaiki mobil. Sehingga api terus membesar dan merembet ke mesin kompresor,” ujar, Kamis (27/1/2022).

Akhirnya kobaran api ini berhasil dipadamkan setelah petugas damkar yang dibantu sejumlah karyawan bengkel bekerjasama memadamkan api.

Exit mobile version