Jawa TimurPeristiwa

Kebakaran Rumah di Bondowoso, Lima Kali Terdengar Suara Ledakan

Kebakaran, Bondowoso,
Kebakaran rumah di Bondowoso
Kebakaran, Bondowoso,
Kebakaran rumah di Bondowoso

Lenterainspiratif.id | Bondowoso – Sebuah rumah yang berada di tepi Jalan Raya Jurusan Bondowoso-Besuki, Selolembu, Bondowoso hangus terbakar. Dalam kebakaran ini sempat terdengar lima kali ledakan.

Api disebut menghanguskan seluruh barang yang ada di dalam rumah sehingga kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai ratusan juta.

Pada saat terjadi kebakaran Senin (257/2022) malam itu petugas dibantu warga sekitar tengah berjibaku memadamkan si jago merah yang tampak terus berkobar.

Menurut keterangan sejumlah saksi mata, kebakaran rumah yang ada di tengah permukiman warga itu sempat di sertai suara ledakan.

“Sekitar lima kali meledak. Kalau lihat ledakannya, sepertinya drum bahan bakar,” terang Mahfud, salah seorang saksi mata di lokasi kejadian, Senin (257/2022).

Akibat kejadian itu, Jalan Raya Jurusan Bondowoso-Besuki macet total. Sepeda motor maupun mobil terhenti karena jalan dipenuhi warga dan mobil pemadam kebakaran. (Jun)

Exit mobile version