Jawa TimurKriminal

Jam Tangan Senilai Ratusan Juta di Gresik Raib Digasak Maling

Toko jam tangan, dibobol maling
Toko dibobol maling

Lenterainspiratif.id | Gresik – Ratusan jam tangan mewah senilai Rp 100 juta lebih di toko jam tangan Jalan Panglima Sudirman, Kebomas, Gresik amblas digondol maling.

Peristiwa yang terjadi pada Jumat (16/2/2023) dini hari tersebut terekam dalam sebuah rekaman kamera CCTV.

“Dari rekaman CCTV yang berada di toko, kejadian sekitar pukul 03.00 dini hari. Tepatnya, 02.55 WIB,” kata Khoiruddin (48), pemilik toko, Sabtu (18/2/2023).

Menurut Khoiruddin, maling tersebut berjumlah dua orang mereka tampan memakai masker dan helm jenis bogo serta jaket.

Keduanya terlihat sedang mengobrak-abrik etalase jam tangan yang di tata rapi.

“Satunya ambil barang, satunya membawa tas. Semua jam dimasukkan tas itu. Setelah mencuri, para pelaku itu pergi,” tambahnya.

Khoiruddin baru mengetahui toko miliknya dibobol maling setelah mendapat kabar dari tetangganya bahwa rolling door tokonya terbuka separuh dan gembok hilang.

“setelah salat subuh itu dapat kabar kalau pintu toko terbuka. Pas saya ke toko ternyata benar, gembok sudah hilang, dan keadaan rolling door terbuka separuh,” jelas Khoiruddin.

Akibat aksi pembobolan tersebut, Khoiruddin mengalami kerugian ratusan juta. Pelaku membawa ratusan arloji bermerek Expedition, Alexandre Christie, Rolex, Casio dan beberapa brand lain berhasil dikuras habis para pelaku.

“Total semua arloji yang dicuri sekitar 238 unit. Saya mengalami kerugian semitar Rp 90 hingga Rp 100 juta. Ternyata malingnya tahu arloji yang bagus,” jelasnya. (Ji)

Exit mobile version