Lenterainspiratif.id | Ternate – Dinas Pertanian Kota Ternate melaksanakan Pelatihan Pemeliharaan Alat Mesin Pertanian Tahun 2024, bertempat di lantai 3 Room Surya Pagi Hotel, Kamis (25/07/2024). Kegiatan ini merupakan pengawasan penggunaan sarana pertanian.
Kegiatan di buka langsung oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Ternate, Thamrin Marsaoly, diikuti 70 orang peserta perwakilan kelompok tani dan Kordinator Horti se Kota ternate.
Kegiatan Pelatihan juga menghadirkan salah satu narasumber perwakilan dari Balai Latihan Kerja (BLK) Provinsi Maluku Utara, dan narasumber perwakilan dari pertanian kota Ternate.
Ketua Panitia Pelatihan, Manto, saat di wawancarai, mengatakan bahwa pelatihan ini untuk memberikan pemahaman terhadap kelompok tani di Kota Ternate.
Pelatihan ini juga kata Ketua Kepala Bidang Pangan dan Holti, diundang langsung narasumber balai latihan kerja provinsi Maluku Utara, agar memberikan pemahaman lebih mendalam tentang penggunaan mesin.
“Karena tidak semua kelompok tani memahami betul dalam penggunaan mesin,” ucapnya.
“Hari ini kami (Dinas pertanian) menggelar pelatihan khusus untuk penggunaan Alsintan (alat dan mesin pertanian), kegiatan ini juga bertujuan untuk bagaimana petani ini tidak hanya sebatas mengetahui teknis penanaman nya saja, tapi bagaimana mereka juga paham betul pemakai mesin,” ujar Kadis Pertanian.
Karena, menurut Kadis, sistem polarisasi yang tradisional ke moderen, jadi tidak lagi pakai alat-alat dengan sistem manual. Karena sitem pertanian kita itu dengan skala lahanya masih kecil.
“Jadi melalui pelatihan ini petani bisa mengetahui modelnya, waktunya, akhirnya dari pelatihan ini kita libatkan narasumber dari BLK Malut,” ucapnya.
“Harapannya petani memanfaatkan pelatihan ini untuk kepentingan penggunaan alat mesin pertanian,” harap Thamrin. (TT).