Lenterainspirtif.id | Mojokerto – Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto akan menggelar Mojotirto Festival “Umbul Dungo Mojotirto” 22 Maret 2022 mendatang. Demi mempersiapakan kesuksesan acar tersebut, para pengisi acara melakukan geladi kotor di bantaran Sungai Ngotok, di sekitar Jembatan Rejoto, Kelurahan Pulorejo Kecamatan Prajuritkulon, Jumat (18/3/2022).
Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Mojokerto Hatta Amrulloh, menyampaikan bahwa ini adalah pertama kalinya para pengisi acara berkumpul di lokasi “Umbul Dungo Mojotirto” setelah sebelumnya melakukan berbagai rapat koordinasi. “Hari ini kita melakukan geladi kotor, khususnya untuk para siswa SD yang nantinya akan menampilkan permainan tradisional,”ucapnya.
Selain diikuti para siswa yang merupakan perwakilan dari masing-masing Sekolah Dasar Negeri se-Kota Mojokerto, geladi kotor pada hari ini juga dilakukan oleh Gus Kota Mojokerto yang merupakan duta wisata Kota Mojokerto. Para duta wisata ini nanti akan menerima bokor air dari para penari Putri Kusumo kemudian diserahkan kepada Ibu Wali Kota untuk ditumpahkan di Sungai Ngotok.
Ditambahkan oleh Hatta dalam geladi kotor ini para pengisi acara maupun tim yang bertugas juga mendapatkan pengarahan dari Husein selaku show director. “Tadi dengan diarahkan oleh pak Husein anak-anak mulai berlatih, mulai dari memasuki venue acara sampai mempraktekkan permainan tradisional,”ungkapnya.
Lebih lanjut Hatta menjelaskan bahwa selain melakukan geladi kotor untuk para pengisi acara, hari ini bagian protokol dan panitia juga memastikan sarana prasarana yang dibutuhkan jika ada yang kurang panitia masih bisa menyiapkan.
Ditambahkan oleh Hatta pelaksanaan Mojotirto Festival akan dimulai pukul 07.00 pagi, sehingga seluruh pengisi acara maupun tim yang bertugas sudah berada di Rejoto sejak pukul setengah enam dan pada pukul enam lebih lima belas gending-gending sudah mulai dimainkan.
Agenda tahunan bertajuk Umbul Dungo Mojotirto 2022 akan digelar di lokasi pembangunan Taman Budaya Majapahit ini, juga merupakan rangkaian dari peresmian Mal Pelayanan Publik Gajah Mada oleh Menteri PAN RB Tjahjo Kumolo. (Roe/adv)