Budaya

Resmikan TPA AL IKLASH, Owner Brand LYF Official Berharap Muncul Qori Tingkat Nasional

Sejumlah anak mengaji di TPA Al Ikhlas
Sejumlah anak mengaji di TPA Al Ikhlas

Lenterainspiratif.id, Magelang – Owner Brand LYF Official Arya Septiadi Bayu Agung, resmikan Taman Pendidikan Al-Quran di Desa Gunungpring Muntilan Kabupaten Magelang. TPA ini diprakarsai oleh Remaja Masjid Al Iklash, Senin (28/3/2022).

Arya Septiadi Bayu sebagai pemilik Brand LYF Official didampingi staf karyawan menghairi kegiatan ini. Tak hanya itu, mereka juga ikut mengaji bersama peserta TPA al iklash.

Tercatat sebanyak puluhan anak sangat antusias mengikuti kegiatan mengaji ini dengan riang gembira.

Pimpinan LYF Official juga memberikan bantuan secara simbolis sebagai bentuk apresiasi kepada para pengajar dan marbot masjid Al Iklash.

Owner Brand LYF Official Arya Septiadi Bayu Agung mengatakan, kegatan ini dilakukan dalam rangka memberikan motivasi para anak anak muda usia 7-12 tahun agar mau mengikuti kegiatan mengaji dengan program IQRA.

“Diharapkan akan muncul qori qoriah tingkat Nasional,”

Selain itu, dirinya juga memberikan mengapresiasi dan berterima kasih atas masyarakat sekitar yang ikut membantu.

“Inilah keperdulian LYF official dalam program CSR sebagai pertanggunggjawaban social berkehidupan bersama masyarakat.Dan Santunan ini salah satu bentuk apresiasi terhadap para pengajar dibidang keagamaan,” kata pak Arya.

Tak hanya itu, dirinya juga mengharapkan adanya kolaborasi masyarakat dalam memajukan kotanya bahagia warganya.

“Marilah kita bersama sama dalam memajukan Kota muntilan untuk lebih baik dan bereligi,” imbuhnya.

Sementara itu Abidin salah satu mustahiq dari Guru Ngaji mengungkapkan terimakasih atas perhatian yang diberikan LYF Official.

“Saya berterima kasih sekali ya, bapak arya perduli kepada kami, terimakasih banyak Ini sangat membantu kami, dan kami akan terus berjuang dalam memberikan pengajaran bagi generasi penerus, sehingga mereka nantinya memiliki bekal keagamaan dan akhlakul karimah,” tandas Abidin.(*)

Exit mobile version